Resep Rahasia Bubur Manado



Bubur Manado
Jika kita traveling ke Manado, Sulawesi Utara, jangan lupa menyicipi bubur Manado, itu wajib hukumnya. Bubur khas dari daerah Sulawesi Utara ini cukup terkenal enaknya seantero nusantara, jajanan yang biasa tersedia di pagi hari cocok untuk sarapan di bagi hari, takaran pas membuat perut nyaman ga kekenyangan rasanya yang memanjakan lidah kita Nyam! gurih, lezat, dan hmmm....leqerrrr...

Ingin merasakannya tapi kapan ke Manadonya....
Ga usah risau ayo kita bikin sendiri ini ada resep rahasia Bubur Manado Tinutuan yang kesohor itu.

Bahan Bubur Manado
  • 100 gram beras
  • 1.200 ml air 
  • 2 sendok teh garam
  • 100 gram labu kuning, di potong kotak-kotak
  • 50 gram ubi jalar, di potong kotak-kotak
  • 1 buah (100 gram) jagung manis disisir
  • 20 gram daun kangkung
  • 20 gram daun bayam
  • 3 lonjor (30 gram) dipotong 2 cm
  • 1 tangkai daun kemangi
  • 2 tangkai daun lelem
  • 20 gram daun melinjo muda (bagus kalau yang pucuk)
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
Bahan Sambal Rawit Bubur Manado
  • 6 buah cabai rawit, iris 2cm
  • 3 buah cabai merah, iris 2 cm
  • 4 butir, bawang merah, iris tipis
  • 2 buah Tomat, iris kotak-kotak 1 cm
  • 1 sendok makan Air jeruk nipis/lemon
  • 1 sendok teh Garam
Bahan Pelengkap Bubur Manado
150 gram ikan gabus yang sudah di jadikan ikan asin, potong kotak-kotak dan digoreng.

Rahasia kelezatab Bubur Manado Tinutuan terletak dalam proses cara membuatnya, perhatikan.
  1. Semua bahan sambal rawit masukkan ke dalam cobek batu lalu ulek sampai halus.
  2. Rebus Air sampai mendidih, lalu kecilin apinya.
  3. Masukin Beras yang sudah dicuci.
  4. Masukin Garam sambil di aduk sampai mendidih.
  5. Masukkan labu kuning, ubi jalar dan jagung manis, aduk sampai masak sampai matang / semuanya lunak menjadi bubur.
  6. Masukkan kangkung, bayam, kacang panjang, daun melinjo, daun bawang, dan daun lelem aduk tak perlu lama cukup sampai layu.
  7. Taburin bawang goreng untuk menambah cita rasa gurihnya.
  8. Hidangkan dengan pelengkapnya sambal rawit dan ikan gabus asin goreng.

Selamat Mencoba, semoga sukses
Keluh kesah dah kesuksesan silahkan berbagi melalui isi komentar di bawah ini

Comments